Pages

Friday, May 23, 2014

Harga Burung Cendet di Surabaya

Di Surabaya terdapat ribuan pecinta burung cendet sehingga banyak cendet mania yang kerap memantau harga burung cendet dipasaran dengan terjun langsung ke pasar burung. Salah satu pasar burung paling ramai dan menyediakan aneka burung yang murah adalah Pasar Burung Kupang Surabaya. disana pada hari minggu banyak pedagang yang menjajakan dagangannya dipinggir jalan, sehingga para pembeli atau pengunjung pasar yang sekedar jalan-jalan bisa leluasa mengamati burung yang diperdagangkan, termasuk saya yang baru saja survei pasar terhadap burung cendet di PB kupang.

Inilah Daftar Harga Burung Cendet Terbaru berdasarkan hasil tinjauan saya secara langsung di pasar burung, semoga bermanfaat :
Cendet bakalan sudah tampak gondrong tangkapan hutan : Rp. 60rb. tapi ada pembeli yang mengatakan nggak tau bakal hidup atau bakalan mati.
Cendet bakalan masih trotolan : Rp. 70rb
Cendet bakalan lolohan/suapan : Rp. 60-90rb.

Cendet bakalan lolohan dari Madura tampak gondrong :  Rp. 150rb

Cendet setengah jadi, jinak makan voer dan bunyi semaunya : Rp. 175rb.

Cendet Gacor : > Rp. 350rb.

Itulah harga-harga burung cendet yang ada di Surabaya, apakah hal ini sesuai dengan harga burung cendet di daerah anda? lebih murah atau lebih mahal? 
Tunggu update info Harga Burung Cendet lainnya khususnya di jawa timur dari saya hanya dengan mengunjungi http://cendet-jatim.blogspot.com

No comments:

Post a Comment