Wednesday, November 5, 2014

Kumpulan Gambar Cendet Blangkon dan Gondrong

Sebelum menyampaikan Kumpulan Gambar Cendet Blangkon ini, Cendet Jatim juga telah membagikan Kumpulan Cendet Semi atau Zoro terlebih dahulu, semoga dengan dua artikel pilihan ini, bisa memberikan pengetahuan yang lebih luas bagi member cendet jatim, karena tujuan dari pemuatan artikel hobi burung cendet ini adalah untuk memperluas pemahaman tentang burung dan mencari pertemanan yang seluas dan sebanyak-banyaknya khususnya penghobi burung Cendet - sang predator cerdas.

Baiklah sobat, untuk melengkapi koleksi kita mari kita lihat beberapa tampilan burung cendet yang dianggap gondrong atau blangkon :







Para cendet mania meyakini bila burung cendet dengan tampilan seperti diatas adalah salah satu ciri burung cendet yang bagus dan berkelamin jantan. Burung semacam ini memiliki kemampuan merekam suara sangat baik dan memiliki mental berkicau yang baik pula. Sehingga sangat cocok bila burung ini dipersiapkan untuk menghadapi pesta akbar lomba burung berkicau.

Meskipun sudah memiliki tampilan yang bagus, namun tetap saja perawatan adalah hal yang sangat penting, sebab burung yang memiliki background bagus tapi tidak dirawat maka burung akan kendor dan rusak kemampuan berkicaunya.

Perawatan yang disiplin, Pemasteran yang tepat 
adalah kunci keberhasilan dalam merawat burung cendet.



No comments:

Post a Comment